CIVIL BRIDGE COMPETITION 2022

Himpunan Mahasiswa Sipil UNISMA Malang telah menyelenggarakan kegiatan ke-3 dari serangkaian mega event Civil Innovation Fest yakni, “Civil Bridge Competition” dengan mengangkat tema Modern Design with New Technology for Sustainable Bridge. Acara ini berlangsung selama 3 hari dan dilaksanakan dengan semi offline. Hari pertama yaitu babak penyisihan dilaksanakan secara online pada tanggal 16 Agustus 2022, dan untuk babak final dilaksanakan secara offline selama 2 hari yaitu pada tanggal 26 – 27 Agustus 2022 yang bertepatan di ruang seminar KH. Hasyim As’ari gedung B UNISMA Malang. Sabtu (27/08/22).

Acara bertaraf nasional ini di ikuti oleh seluruh mahasiswa/i teknik sipil di Indonesia, dan hanya 10 tim dengan nilai efisiensi terbaik yang akan lolos ke babak selanjutnya. Nama – nama tim yang lolos diantaranya tim Bolokurawa Sunrise, Kloropil Sunrise, Jayanendra Sunrise, Bramantya Sipondra, Dobla Jaya, Aseli Logawa, Ki Semar Jaya, Semar Arrora Jaya, Logawa Fayez, dan Abhiseva Jaya V2.

Pada babak final hari pertama tim yang lolos di beri waktu selama 4 jam untuk merangkai jembatan di tempat dengan ketentuan yang berbeda dari sebelumnya yang akan di uji nantinya. Pada hari kedua acara ini mengundang 2 juri yaitu Dr. Eng. Achfas Zacoeb, ST., MT. dari Universitas Brawijaya dan Ir. Edi Santoso, S.T., M.T. dari Universitas Negeri Malang sebagai dewan juri untuk menilai hasil presentasi jembatan yang di buat para finalis pada hari pertama.

Adapun pemenang dari kegiatan ini diambil dari 5 kategori yaitu juara 1 diraih oleh Tim Jayanendra Sunrise (Universtitas Negeri Surabaya), juara 2 Tim Ki Semar Jaya (Universitas Semarang), juara 3 Tim Kloropil Sunrise (Universitas Negeri Surbaya), Juara Best Innovative Tim Bramantya Sipondra (Politeknik Negeri Semarang), dan Juara Best Realistic Tim Dobla Jaya (Universtas Semarang). Bagi para pemenang mendapatkan hadiah berupa uang pembinaan, sertifikat, serta trophy.

Kegiatan ini juga dihadiri oleh Dekan Fakultas Teknik UNISMA Malang yaitu Bapak Ir. Warsito, M.T.dan Ketua Program Studi Teknik Sipil yaitu Dr. Azizah Rokhmawati, S.T.,M.T. Beliau mengapresiasikan acara ini yang telah berjalan online selama beberapa tahun tetapi di tahun ini dapat dilaksanakan kembali dengan semi offline dan berharap acara ini tetap dapat berjalan di tahun – tahun berikut nya.

Satria Pinandito Wishnumurti, selaku ketua pelaksana Civil Bridge Competition 2022 berpesan “Bersainglah dengan menjunjung tinggi sportifitas untuk meraih gelar juara dan menangkan persaingan dengan menjadi lebih baik bukan dengan menjatuhkan.”

Foto Bersama seluruh finalis, panitia, dan tamu undangan
Foto finalis saat perakitan jembatan
Foto Dekan Fakultas Teknik UNISMA Malang menyerahkan hadiah

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *